Assalamualikum
kali ini admin akan membagikan postingan tentang apa itu function pada
pemrograman pl/sql di oracle database, semoga postingan ini bermanfaat bagi
para pembaca yang sedang mencari materi tentang function di pemrograman pl/sql postingan
ini saya dapatkan referensi dari Bapak
Badrudin Hadibrata, S.T, M.Kom semoga pembaca mudah memahaminya. berikut penjelasannya
tentang function pada oracle database.
PENGERTIAN
FUNCTION MENURUT
BAPAK
BADRUDIN HADIBRATA, S.T, M.KOM
Function adalah suatu blok PL/SQL yang memiliki konsep sama
dengan procedure, namun function dapat mengembalikan nilai (return value). Karena
Function dapat mengembalikan sebuah
nilai, maka function dapat diakses
seperti layaknya sebuah variable
biasa. Oracle telah menyediakan
function-function yang ‘siap
pakai’, yang dinamakan built-in function.
MEMBUAT FUNCTION
Pembuatan function sangat
berguna dalam proses
pengelolaan database,
dengan sekali membuat function, kita
dapat menggunakannya untuk
keperluan yang sama
pada blok-blok PL/SQL lainnya,
procedure atau bahkan dalam function lainnya. Hal ini sama dengan konsep
pembuatan procedure yang tentunya akan
meringankan pekerjaan karena
kita tidak perlu mengulang statemen-statemen yang sama pada setiap blok
PL/SQL yang dibuat. Sintak umum untuk membuat sebuah function dalam Oracle
adalah:
Sintak
dasar pada pembuatan function
CREATE OR REPLACE FUNCTION nama_function
(parameter_1, ...)
RETURN tipe_data AS/IS
Variable_1 tipe_data;
.....
BEGIN
Statemen_1;
...
RETURN nilai_yang_dikembalikan;
END;
Seperti halnya procedure function juga memiliki dua jenis
yaitu sebagai berikut :
Function
tanpa parameter, Function yang tidak memiliki parameter akan memiliki safat statis (tetap) karena nilai yang diproses di dalam
function tersebut bersifat tetap. Contoh function yang dapat
mengembalikan teks HALLO . Jika
kita ingin menyimpan
teks HALLO pada
blok PL/SQL di
atas ke dalam sebuah variable
sebelum dikembalikan nilainya,
maka blok PL/SQL
di atas kita
harus modifikasi seperti berikut
:
CREATE OR REPLACE FUNCTION tulis_teks
RETURN varchar2 AS
BEGIN
RETURN ‘HALLO’;
END;
Function
Dengan Parameter, Sama seperti
pada Procedure, nilai yang diha sikan oleh
function yang memilki parameter ini bersifat dinamis.
Belum ada tanggapan untuk "pengertian function pada plsql"
Post a Comment